Banyak orang yang mencari informasi mengenai hal ini, dulu termasuk saya pribadi.
Alasan dibuatnya tulisan ini, agar teman-teman yang background-nya D3 Teknik diharapkan bisa melanjutkan ke Fakultas Teknik (FT) UI sesuai keingingan teman-teman.
Pada tulisan ini saya ingin berbagi mulai dari persyaratan, apa saja yang harus dipersiapkan hingga ujiannya nanti.
Seperti pada postingan sebelumnya, saya memang berencana untuk melanjutkan studi saya.
Selain ITS, saya punya back-up plan yaitu melanjutkan ke UI, alhamdulillah-nya masih tersedia jalur yang menerima lulusan D3 ke S1. Dulu memang ada jalur Ekstensi untuk Fakultas Teknik, namun telah ditutup. Jalur yang masih buka adalah jalur SIMAK Paralel. Sila ke sini, liat penjelasannya.
Apa bedanya Paralel dan Ekstensi?
Yang saya tahu, kelas Ekstensi itu biasanya kelas malam (kemungkinan besar kita masih bisa kerja sebelumnya, untuk lokasi yang dekat dengan kampus), bisa dibilang seperti kelas karyawan. Untuk kelas Paralel, itu merupakan program kelas penuh dari pagi hingga sore hari, sehingga tidak memungkinkan untuk kerja sebelumnya.
Namun untuk beberapa fakultas dan jurusan lain, masih ada yang membuka program Ekstensi pada saat saya mendaftar tahun 2017.
Nah, SIMAK UI Reguler untuk lulusan SMA/sederajat kan sudah dihapus. Sehingga jalur Paralel ini pun ada dibuka untuk umum dari lulusan SMA/sederajat, tidak mengenal tahun lulusan dan umur calon mahasiswanya. Waktu pendaftaran dan tesnya pun lebih dahulu SIMAK UI Paralel untuk lulusan SMA/sederajat, untuk lulusan D3 pendaftaran dan ujiannya diwaktu akhir-akhir setelah ujian untuk lulusan SMA/sederajat berakhir.
Lebihnya silakan googling sendiri ya, saya tidak akan banyak membahas mengenai itu.
Lihat juga pada link ini untuk melihat daftar program studi apa saja yang membuka untuk Ekstensi/Paralel lulusan D3. Lihat juga persyaratannya.
Apa saja yang diujiankannya?
Hanya :
- Bahasa Inggris
- Tes Potensi Akademik (TPA)Sedikit cerita, tes yang diberikan lumayan sulit, banyak-banyak latihan. Ga bisa asal-asalan kalau TPA, karena sistem skor +4 untuk benar, -1 salah, 0 kalau kosong. Kalau Bahasa Inggris, isi aja semua sebisanya, tapi ya jangan asal-asalan juga meski penilainnya benar +1, salah atau kosong 0.
Selama 1 tahun saya belajar dicicil, terus menerus, terutama setelah saya resign kerja dari kontraktor teknik dan berhenti dari kerjaan freelance saya.
Banyak-banyak belajar kosa kata baru, karena jujur kalian akan kebingungan dengan kata-kata yang sangat asing didengar.
Banyak-banyak baca artikel, jurnal ilmiah, karena kalian akan menemukan
Pada bagian bawah posting-an ini akan saya lampirkan beberapa contoh soal SIMAK UI Ekstensi/Paralel sebelumnya, soal-soal latihan TPA, dan Bahasa Inggris.
Apa saja persayaratannya?
Bagaimana cara mendaftar?
Berapa biayanya?
Kemudian, mari kita membahas ke persiapan untuk pendaftarannya.
-
-
- Membuat akun di http://penerimaan.ui.ac.id isi seluruh data sesuai form yang ada
- Login pada sistem
- Mengunggah foto berwarna ukuran 4×6 cm (pas foto, jangan yang alay atau lagi berpose ya)
- Membuat pendaftaran untuk jalur ujian yang akan diikuti, klik pada menu “Buat Pendaftaran”
- Isi semua form mulai dari Identitas Pendaftar, Pilihan Program Studi, Pendidikan Terakhir, Informasi Tambahan (opsional), Alamat, Ujian Seleksi, Sumber Informasi
- Pastikan semua data benar, jelas, dan lengkap
- Untuk Pilihan Program Studi, pastikan benar juga (sesuai judul post, tujuan saya ke Teknik Elektro)
- Untuk Pendidikan Terakhir, pastikan juga harus sesuai, nah di sini yang terpenting bagi kalian yang belum memiliki ijazah nampaknya tidak bisa untuk mendaftar, karena pada form tertera tanggal lulus dan nomor ijazah. Kalian pun tidak bisa menggunakan SKL (surat keterangan kelulusan)
- Pada bagian informasi tambahan ada TPA dan TOEFL (1 tahun terakhir), ini opsional namun apabila kalian pernah tes keduanya atau salah satunya, lebih baik diisi saja. Menurut saya ini bisa jadi nilai plus bagi kita pribadi, tapi ya ga tau juga sih
- Pada bagian Ujian Seleksi, pilih dimana kalian ingin ujian (percuma sih untuk Ekstensi dan Paralel) mesti dapatnya di UI Depok, kemudian isi form Buta Warna dan Disabilitas
- Pada bagian Sumber Informasi, kalian mendapatkan informasi ujian jalur ini darimana, boleh pilih lebih dari satu
- Setelah itu lakukan verifikasi pendaftaran, hingga muncul seperti ini.
Ketika kalian sudah meverifikasi, pembayaran baru dapat dilakukan
- Kemudian unggah berkas pendaftaran, yang diunggah adalah scan ijazah, transkrip, sertifikat hasil ujian TPA (opsional), dan TOEFL (opsional)
- Kemudian membayar biaya pendaftaran untuk tes sebesar Rp500.000 (harga pada saat saya mendaftar waktu itu) sesuai dengan pilihan bank yang ada, baca panduan lengkapnya
- Kemudian, setelah dibayar dan diunggah semua berkas, akan muncul Riwayat Pendaftaran setelah mengklik menu “Daftar Pendaftaran”
- Lalu klik pada nomor pendaftaran yang tertera, akan muncul tampilan
- Kalian silahkan klik “Lihat Detil” untuk melihat rincian data yang sudah diisi dan diverifikasi sebelumnya
- Lalu kalian dapat mengklik “Lembar Pendaftaran”, yang mana sebetulnya itu adalah isian pada “Lihat Detil”, namun dijadikan formulir resmi, terdapat tanggal dan untuk tanda tangan di situ
Baiknya, dicetak saja dan ditandatangani, meski pada saat ujian lembaran ini sebetulnya tidak perlu dibawa - Nah, ketika anda mendaftar pada awal-awal tidak akan muncul rincian lokasi ujian persisnya di mana dan juga kartu ujiannya belum ada, kalau tidak salah 7 hari sebelum tes, data tersebut baru keluar. Ketika sudah keluar lokasi persis dan kartu ujian, segera unduh dan cetak kartu ujian tersebut. PENTING! Kartu ujian jangan dilaminating sebelum ujian dilaksanakan, karena ada kotak untuk tanda tangan pengawas ujian. INGAT! nanti juga akan muncul nomor ujian, beda dengan nomor pendaftaran.
*ini merupakan hasil pindaian, terkesan kepotong karena saya lipat dan saya laminating (setelah ujian usai) agar aman, dan sebagai dokumentasi saya pribadi
-
Panduan lebih lengkap dapat dibaca di http://penerimaan.ui.ac.id/page/registration
Setelah itu?
Banyak latihan lagi saja selama masa-masa menunggu ujian, tapi jangan sampai diforsir juga, malah menguap hilang hahaha. Ketika sudah mendekati hari ujian, lebih baik tidak usah belajar lagi, siap-siap saja untuk ke Depok, apalagi bagi kalian yang dari luar kota seperti saya, bahkan luar pulau.Persiapkan juga fisik dan mental, percuma nanti pas ujian malah sakit atau ga konsentrasi karena ga PeDe, dan hal lainnya pokoknya lah.
Segera rencanakan, pergi ke sana naik apa, menginap di mana atau di siapa barangkali ada teman atau saudara di Depok.
Waktu itu sih saya tinggal sementara di rumah orang tuanya teman dekat saya, dan kebetulan juga rumahnya ga begitu jauh dari kampus UI-nya, tinggal jalan terus ada gang kecil gitu, masuk ke “hutan”, keluar-keluar sudah di depan stadion UI.
Ingat juga, nanti survei tempat ujiannya di mana, waktu itu saya H-2 udah di tempat malah, H-1 baru ada tempelan tempat ujian dan lokasi tempat duduk berdasarkan nomor ujian.
Dan yang terpenting, banyak beribadah, berdoa, minta doa dan restu ke orang tua dan atau keluarga terdekat.
Yap, cukup begitu saja.
Untuk hasilnya bagaimana, silahkan lihat di postingan saya berikutnya.
UPDATED!!! (21-06-18)
Mohon maaf ya menunggu lama
Link soal sudah ada, sudah saya upload.
Link untuk : Soal latihan TPA dan Bahasa Inggris
Posting-an terkait :
1. Diterima di Teknik Elektro FT-UI 2017 SIMAK Paralel (untuk lulusan D3)
2. Pengalaman Ujian Lintas Jalur Teknik Fisika FTI-ITS 2017
3. Diterima di Teknik Fisika FTI-ITS Lintas Jalur 2017
untuk jadwal perkuliahannya bagaimana? apakah full time atau malam?
jadwalnya ya kayak reguler aja kang
gatau pasti kalau jadwal aslinya kayak gimana
Cerita kelanjutannya kok saya cari gaada kak? Hehehe.. Aku lagi kuliah d3 teknik sipil udah sem.6, rencana mau lanjut di UI, tapi ternyata jatuhnya paralel ya kak, berarti gak bisa sambil kerja dong?
Maaf ya emang belum aku post
Iya di paralel jadinya, ga bisa sambil kerja 🙂
Cuma ga tau nih ya tahun ini kayaknya udah ga ada deh, tahun kemarin penutupan programnya
Kang, mau soalnya dong. Kebetulan tahun kemarin saya mau daftar, tapi nilai belum keluar. Jadi rencananya tahun ini saya mau daftar 🙂
Monggo udah saya upload kok
Bro butuh pencerahan nih. Tahun ini 2018 kok gk ada ekstensi fakultas Teknik ya? Saya bingung nih 😦
Wah gatau juga nih, mungkin udah kebijakan dari dikti sih Mas
Di PTN-PTN lain pun begitu udah banyak yang tutup
Halo kak, mau tanya kalo ujian simak ekstensi itu emg hanya TPA dan b.inggris aja ya? soalnya ada yg bilang ada ujian Matematika Dasar juga
Halo, sesuai yang saya post dan yang saya alami hanya TPA dan B.Ing
Ya di TPA itu sendiri ada semacam analisa kuantitatif, tentunya berhubungan dengan matematika
Jadi agan ekstensi atau paralel daftarnya?
Kalo yang s1 paralel ini berarti bisa nerusin dari d3 ya gan? Bukan ngulang lagi dari awal?
dibaca lagi ya tulisan sayanya 🙂
Siang ka.
Mau tanya, tahun 2018 saya pernah buat akun pendaftaran UI, tapi karena ijazah saya belum keluar maka pendaftarannya tidak saya lanjutkan. nah untuk tahun 2019 kalau saya mau daftar lagi apakah bisa menggunakan akun yang sama atau daftar baru lagi?
terimakasih.
akun itu bisa digunakan terus-terusan
terkait teknis detail silakan tanyakan ke pihak UInya saja 🙂
Kak,kalau sudah masuk dari D3 ke S1 UI nantinya kita akan jadi lulusan UI atau tidak?
Dan misalkan ambil D3 konstruksi sipil masuk S1 teknik sipil UI apakah bisa kak?
jadi lulusan UI dong
seharusnya bisa